Begini Cara Trading Saham Ajaib yang Benar dan Tepat

 

cara-trading-saham-ajaib

Ajaib sebagai suatu aplikasi investasi reksa dana yang banyak diminati oleh para kalangan trader saham di Indonesia adalah aplikasi trading terbaik. Untuk bertrading, maka harus memahami pasar saham terlebih dahulu. Pasar saham dapat memberi laba dengan pilihan jangka waktu yang berbeda sehingga diperlukan cara trading saham ajaib yang tepat.

Cara trading saham di Ajaib tidak begitu susah, bahkan bisa dibilang mudah dan tak sulit. Harus mempelajari pergerakan pasar saham, berani cut loss dan memulai investasi dari nominal kecil merupakan langkah awal investasi. Berikut akan diberikan cara investasi ajaib:

1.  Download Aplikasi Ajaib

Sebelum melakukan cara trading saham ajaib yang tepat, maka sebaiknya harus memiliki aplikasi Ajaib terlebih dahulu. Aplikasi Ajaib bisa diperoleh di Google Play Store atau App Store, pasang dan download aplikasi tersebut di handphone.

Caranya cukup mudah, yaitu tinggal menekan tombol download pada aplikasi Ajaib yang terdapat di Store. Tunggu beberapa saat sampai proses download selesai dilakukan. Jangan lupa untuk melakukan instalasi aplikasi Ajaib di handphone yang tersedia.

2.  Buka Aplikasi Ajaib

Setelah memperoleh aplikasi Ajaib di handphone, maka cara selanjutnya adalah membuka aplikasi Ajaib tersebut. Untuk langkah pertama pembukaan aplikasi, biasanya diperlukan login terlebih dahulu pada aplikasi Ajaib. Login dilakukan dengan memasukkan data pribadi diri.

Data pribadi diri yang dimaksudkan adalah mengisikan kata sandi, email dan nomor handphone yang aktif. Jangan lupa untuk memasukkan kode referal atau kode Ajaib jika diminta oleh aplikasi. Selanjutnya lakukan verifikasi email yang telah didaftarkan tersebut.

3.  Masuk ke Tampilan Utama Aplikasi

Langkah berikutnya di dalam cara investasi saham ajaib adalah masuk ke tampilan utama aplikasi. Masuk dilakukan dengan login, apabila sudah mendaftarkan diri dan memverifikasi email, maka pengguna akan diarahkan ke tampilan utama aplikasi Ajaib.

Berikutnya, pengguna akan diminta untuk mengisi data diri. Persiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan semacam Kartu Keluarga (KK), swafoto, Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan dokumen lainnya. Silahkan melengkapi data diri sesuai kolom yang diminta oleh aplikasi Ajaib.

4.  Proses Verifikasi

Selesai melengkapi data diri pada kolom yang tersedia, maka langkah selanjutnya adalah pengguna akan diarahkan untuk verifikasi diri. Saat akan memverifikasi akun, pengguna diminta untuk merekam video yang isinya tentang konfirmasi tujuan investasi di Ajaib.

Tidak hanya itu, perekaman video juga berfungsi sebagai kesungguhan pengguna dalam membuka akun sekuritas. Untuk itulah jangan main-main dengan perekaman video ini, lakukan dengan sebaik-baiknya. Proses verifikasi biasanya butuh proses 4-5 hari kerja.

5.  Pilih Produk Reksa Dana

Jika proses verifikasi berhasil, maka pengguna sudah bisa melakukan investasi dan bertrading di Ajaib. Masuk ke menu beranda, pilih produk reksa dana yang diminati, misalkan semacam syariah, terpopuler, risiko terendah atau reksa dana lainnya semua ada di Ajaib.

Pilih produk reksa dana yang diinginkan dan lihat info yang ada. Para pengguna juga bisa melihat keterangan, performa sampai potensi tingkat return dari reksa dana yang sudah dipilih dalam satu tahun. Itulah kelebihan dari aplikasi Ajaib sebagai aplikasi trading saham terbaik.

6.  Isikan Nominal Dana Setoran

Apabila pengguna hendak membeli produk reksa dana tersebut, silahkan pilih menu Investasi Sekarang. Selanjutnya, setelah memilih opsi tersebut, silahkan isikan nominal dana setoran yang diinginkan. Ingat, untuk menyetorkan dana nominal harus diisi dengan nilai terkecil.

Ini menjaga supaya risiko kehilangan yang ditimbulkan juga bernilai kecil dan rendah. Tidak semua investasi harus dimulai dari angka yang terbesar, jadi masukan jumlah nominal dana semampunya. Jika dirasa sudah benar angkanya, maka selanjutnya tekan tombol Setor.

7.  Tetapkan Metode Pembayaran

Ada begitu banyak cara dan metode pembayaran yang ada di aplikasi Ajaib. Cara trading saham Ajaib berikutnya yang telah disepakati adalah memilih dan menetapkan metode pembayaran. Jadi setelah memasukan nominal dana setoran, selanjutnya pilih pembayaran.

Pilihan dari metode pembayaran yang bisa dipilih di aplikasi Ajaib adalah transfer manual BCA atau melalui OVO. Perlu diketahui apabila ingin transfer manual BCA maka harus pergi ke bank dan jika melalui OVO maka bisa membayar melalui aplikasi online OVO.

8.  Simpan Bukti Transfer

Jika sudah melakukan pembayaran nominal dana, maka cara selanjutnya adalah menyimpan bukti transfer yang ada. Caranya cukup mudah, yaitu dengan melakukan tangkap layar atau screenshot dan membuatnya melalui handphone. Dengan begitu, bukti transfer tersimpan.

Apabila telah menyimpan bukti transfer, cara selanjutnya adalah dengan meng konfirmasi setoran. Konfirmasi setoran dilakukan dengan melihat menu Transaksi pada aplikasi Ajaib dan lalu mengunggah bukti transfer tersebut. Berikutnya, silahkan pencet tombol Konfirmasi.

9.  Lihat Perkembangan Reksa Dana

Seusai menyimpan bukti transfer, maka selanjutnya pengguna bisa melihat perkembangan reksa dana. Produk reksa dana yang sudah dibeli, bisa dipantau melewati menu Invest. Apabila mengalami pertumbuhan tingkat return, maka bisa lakukan pencairan dana.

Demikian penjelasan singkat mengenai cara trading saham ajaib beserta langkah-langkahnya yang mudah untuk diterapkan. Apabila hendak bertransaksi dan bertrading saham di Ajaib maka bisa pakai cara di atas untuk mempermudah pengguna.

Belum ada Komentar untuk "Begini Cara Trading Saham Ajaib yang Benar dan Tepat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel